Official Website   I   Portal BBPPMBTPH

6281314599954

       

[email protected]

Detail Berita

Evaluasi Kepatuhan Pelayanan Publik Di Balai Besar PPMBTPH Oleh Ombudsman

Jakarta, 9 Juli 2024 - Balai Besar PPMBTPH, Unit Pelaksana Teknis (UPT) di bawah Direktorat Jenderal Tanaman Pangan yang berperan dalam penyelenggaraan pelayanan publik. Layanan yang disediakan meliputi Pengujian Mutu Benih, Uji Profisiensi, Penyediaan Benih Dasar dan Benih Pokok, Penyelenggaraan Bimbingan Teknis, Fasilitasi Penerapan Sistem Mutu, Program Magang, serta Narasumber.

 

Pada 2 April 2024, Balai Besar PPMBTPH telah mengeluarkan Standar Pelayanan Publik terbaru dengan nomor 325.KP 430/C.9/4/2024, yang ditandatangani oleh Kepala Balai Besar PPMBTPH pada saat acara Public Hearing. Pembaharuan ini merupakan upaya Balai Besar PPMBTPH untuk terus meningkatkan kualitas layanan kepada masyarakat.

 

Sebagai bagian dari peranannya, Balai Besar PPMBTPH terpilih menjadi salah satu UPT perwakilan Kementerian Pertanian dalam penilaian kepatuhan pelayanan publik yang diselenggarakan oleh Ombudsman Republik Indonesia tahun 2024. Penilaian ini dilakukan pada kunjungan Tim Penilai Ombudsman hari Selasa, 9 Juli 2024. Kedatangan Tim Penilai disambut oleh Kepala Balai Besar, Tiurmauli Silalahi, S.P., MM., dan Priyantina, S.P., M.AP., Ketua Kelompok Substansi Organisasi / Analis SDM Aparatur Madya, Biro Organisasi dan Kepegawaian yang turut hadir untuk mendampingi. Keduanya berharap hasil penilaian tahun ini dapat lebih baik dari sebelumnya.




Penilaian terbagi dalam dua sesi. Sesi pertama melibatkan wawancara dengan empat responden: Kepala Unit Pelayanan, Staf Pelayanan, Ketua Tim Penanganan Pengaduan Masyarakat, dan Staf Tim Penanganan Pengaduan Masyarakat. Mereka diminta untuk menjelaskan pemahaman dan penerapan pelayanan publik di unit masing-masing. Sesi kedua melibatkan observasi terhadap kelengkapan dokumen yang telah diinformasikan sebelumnya. Ada 16 kelompok dokumen yang diperiksa, mencakup dasar hukum, pengguna layanan, prosedur, surat penugasan pelaksana kegiatan, bukti evaluasi dan pengawasan, serta dokumen lain yang merepresentasikan penyelenggaraan pelayanan publik di Balai Besar PPMBTPH.

 

Dengan penilaian ini, diharapkan kerja keras para pimpinan dan pegawai dalam memberikan pelayanan terbaik dapat diakui dan mendapatkan nilai yang memuaskan. Semangat Bangga Melayani Bangsa terus mendorong Balai Besar PPMBTPH untuk meningkatkan kualitas layanan publik.

 

 

Editor  : S Alam

Admin : Nandy M.