Kabupaten Lebak turut ambil bagian dalam kegiatan Panen Raya Padi Serentak yang digelar secara nasional di 14 provinsi seluruh Indonesia. Acara ini dibuka langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, melalui konferensi video (Zoom Meeting) pada Senin, 7 April 2025.
Kegiatan panen di Kabupaten Lebak dipusatkan di Desa Rahong, Kecamatan Malingping, dan dihadiri oleh Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Lebak, Dandim 0603/Lebak, Kepala Bulog Subdivre Lebak-Pandeglang, Camat Malingping, Kapolsek Malingping, perwakilan dari Pupuk Indonesia, Direktur PT Sinar Malingping Organik, Pengurus Tani Merdeka, serta para petani Desa Rahong.
Pada kesempatan tersebut, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Lebak, Dandim 0603/Lebak, dan Kepala Bulog turut melakukan panen menggunakan alat mesin pertanian Combine Harvester. Berdasarkan hasil ubinan di lokasi panen serentak di Desa Rahong, varietas Ciherang menghasilkan 0,56 kg x 16 atau setara dengan 8,96 ton per hektare gabah kering panen (GKP).
Lokasi panen serentak di Kabupaten Lebak berada di lahan milik Kelompok Tani Suka Bungah yang diketuai oleh W. Aliman, dengan total luas lahan panen mencapai 100 hektare. Varietas yang ditanam di lokasi ini adalah Inpari 32 dengan produktivitas rata-rata berdasarkan hasil ubinan mencapai 8,96 ton per hektare. Harga GKP saat ini mencapai Rp6.500 per kilogram. Dari panen tersebut, pendapatan petani per hektare mencapai Rp33.500.000, dengan biaya pengolahan hingga panen sebesar Rp12.000.000 per hektare. Dengan demikian, keuntungan bersih yang diperoleh petani diperkirakan mencapai Rp21.500.000 per hektare. Adapun tata cara bagi hasil antara pemilik lahan dan penggarap dilakukan dengan sistem pembagian satu ton gabah GKP per hektare untuk pemilik lahan.
Secara administratif, Desa Rahong memiliki luas lahan baku sawah (LBS) sebesar 250 hektare, sementara Kecamatan Malingping memiliki total LBS seluas 2.400 hektare. Di tingkat kabupaten, luas LBS Kabupaten Lebak mencapai 51.297 hektare, dan secara keseluruhan luas LBS Provinsi Banten tercatat sebesar 197.845 hektare.